Try Out Perdana Kelas 6

IMG-20170814-WA0030Siswa kelas 6 SD AT TAQWA sudah memulai kampanye sukses US 2018. Hal itu dibuktikan dengan diadakannya Try Out Sukses US 2018. Try out kali ini adalah try out yang pertama untuk siswa kelas 6 angkatan VIII. “Fokus try out kali ini adalah mulai membiasakan siswa kelas 6 cara menjawab LJK dengan benar.” ujar Ustad Isya Koor. US 2018. Memang benar yang disampaikan Ustad Isya, nilai tidak menjadi prioritas utama dalam try out kali ini. Hal itu dikarenakan baru beberapa materi yang diajarkan melalui Program Bridge of Success 2018 (BOS 2018).

BOS 2018 sendiri adalah program intensif yang dilakukan untuk menyiapkan siswa mengenal materi Ujian Sekolah 2018. BOS 2018 dilaksakan di hari efektif dan hari Sabtu.

Setelah mengikuti BOS, siswa kelas 6 diuji dengan try out. Try out dimulai pada hari Senin tanggal 14 Agustus 2017 sampai hari Rabu 16 Agustus 2017. Urutan mata pelajaran yang diujikan menyesuaikan dengan jadwal pelaksanaan US nantinya yaitu Bahasa Indonesia – Matematika – IPA.
Pada hari pertama, siswa kelas 6 mampu mengerjakan soal Bahasa Indonesia dengan lancar. “Alhamdulillah, soalnya mudah” cetus salah satu anak dari kelas 6B. Akan tetapi, situasi berbeda pada saat hari kedua dimana siswa kelas 6 mengerjakan soal Matematika. “Ustadz, soalnya kok sulit. Kepalaku pusing” seru salah satu anak di kelas 6C. Kelas kembali kondusif saat hari ketiga dimana mata pelajaran yang diujikan adalah IPA.

Setelah dikoreksi menggunakan mesin scanner, didapat hasil try out perdana dimana ada 3 anak yang mendapat apresiasi dari sekolah. Apresiasi tersebut berupa Piala Bergilir. Tiga siswa tersebut adalah:
1. Raditya Aryo W (25.35)
2. Wafiq Dinda A (24.45)
3. Zhafira Azzahra (24.40)

Selamat kepada tiga siswa tersebut. Semoga dapat menjadi motivasi bagi dirinya dan siswa lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.